Jumat, 06 Desember 2019

Upaya melestarikan kebudayaan melalui seni tari

Negara Indonesia adalah salah satu negara yang kaya akan keberagamannya. Terlihat bahwa dari Sabang sampai Merauke terdapat banyak keberagaman baik suku, bahasa, budaya dan agama. Dengan keberagaman yang ada diharapkan tidak menjadi suatu penghambat untuk tetap menjadi sebuah Negara yang kokoh menggenggam erat persatuan dan kesatuan antara suku satu dengan yang lainnya sehingga akan tercipta suatu Negara yang damai. Dengan keberagaman suku yang dimiliki oleh Negara Indonesia ternyata memunculkan budaya yang bermacam ragam, salah satunya yaitu keberagaman tari tradisional. Tari Tradisional merupakan tarian yang berasal dari gerakan anggota badan yang berirama, biasanya diiringi bunyi-bunyian, dilakukan secara turun temurun sehingga menjadi adat kebiasaan.

Bangsa kita juga memiliki kurang lebih 742 bahasa daerah, 33 pakaian adat dan ratusan tarian adat,. Keragaman budaya di Indonesia adalah sesuatu yang harus kita syukuri dan lestarikan. Dengan keanekaragaman kebudayaannya, Indonesia dapat dikatakan mempunyai keunggulan dibandingkan negara lainnya. Indonesia mempunyai potret kebudayaan yang lengkap dan bervariasi.

Namun yang berkembang saat ini banyaknya mayoritas orang yang sudah mulai mengabaikan bahkan melupakan kebudayaan bangsa. Generasi muda sekarang lebih tertarik dengan tarian-tarian modern dari pada tari tradisional seperti salah satunya yaitu banyak kalangan muda banyak yang menyukai Dance. Padahal tarian tradisional merupakan salah satu asset bangsa Indonesia yang sangat berharga. Untuk meningkatkan minat generasi muda untuk mempelajari tarian tradisional bisa dilakukan dengan cara memberikan wadah di sekolah-sekolah seperti di jenjang pendidikan SD, SMP dan SMA/K berupa organisasi sebagai sarana untuk mengajarkan tarian tradisional bagi para siswa untuk mengikuti pelatihan tari tradisional. Atau bahkan mewajibkan siswa di jenjang pendidikan untuk mengikuti ekstrakurikuler atau pengembangan diri tari tradisional. Seperti di sekolah SMP 1 Arjawinangun yang mengadakan pengembangan diri tari topeng dengan tujuan menanamkan rasa cinta terhadap kebudayaan seni tradisional serta melestarikan budaya seni tari yang khas cirebon salah satunya yaitu tari topeng, siswa siswa tersebut dilatih oleh ibu BAedah salah satu seorang yang memiliki sanggar tari yaitu Sanggar Purbasari khususnya Tari Topeng. Beliau berasal dari gegesik yang bertempat tinggal di cirebon, beliau mengajarkan tari topeng cirebon versi gegesik. Tari topeng Cirebon adalah salah satu tarian di wilayah kesultanan Cirebon. Tari Topeng Cirebon, kesenian ini merupakan kesenian asli daerah Cirebon.

Berikut dokumentasi saya bersama teman teman saat melakukan observasi tentang tari topeng.

















Dokumentasi Poto tersebut diambil di SMP 1 Arjawinangun, dimana jadwal mereka berlatih, mereka mengikuti pengembangan diri disekolah tersebut yaitu tari topeng, yang diajarkan oleh bu BaEdah yaitu beberapa jenis tari topeng diantaranya samba, panji, rumyang, tumenggung, klana. Ini merupakan upaya melestarikan dalam lingkungan sekolah.

Berikut penjelasan jenis jenis tari topeng yang dipelajari:

1. Tari Topeng Panji

Tarian jenis ini melambangkan kesucian anak yang baru lahir. Motif topengnya berwarna putih bersih, hanya ada mata, hidung, dan mulut, belum ada guratan lain.

Gerakan tari jenis ini masih sangat sederhana, hanya "adeg-adeg", menggunakan baju dan atribut serba putih.

2. Tari Topeng Samba

Jenis tarian ini melambangkan perkembangan balita atau kelincahan manusia di masa kanak-kanak. Gerakannya mulai genit, lincah, dan lucu tetapi, kurang luwes atau masih ragu. Wujud topengnya sudah mulai ada goretannya, warnanya pink keputihan. Untuk kostum sendiri berwarna hijau daun.

3. Tari Topeng Rumyang

Tari topeng ini punya ukiran sederhana, dengan warna dasar merah muda.

Tarian ini memiliki makna remaja yang sudah mulai mencari jati dirinya. Akan terlihat dari gerakannya yang "labil", dengan pengulangan-pengulangan.

4. Tari Topeng Tumenggung

Tarian ini menggambarkan manusia yang sudah menginjak dewasa dan telah menemukan jati dirinya. Sikapnya tegas, berkepribadian, bertanggung jawab dan memiliki jiwa korsa yang paripurna.

Topengnya berkumis, dengan banyak guratan yang berwibawa. Kostum penari berwarna hitam, yang bisa bijak menyesuaikan dengan warna mana pun, seperti makna sikapnya.
Dalam struktur kerajaan, tumenggung merupakan patih atau panglima perang.

5. Tari Topeng Kelana


Memiliki ukiran topeng yang paling rumit, juga banyak ikatannya di atas topeng. Topeng dan kostum penari berwarna merah.

Tariannya agresif dan enerjik karena merupakan akumulasi gerakan dari semua tari topeng tadi. Tarian ini melambangkan sifat angkara murka yang terdapat dalam manusia.

Berikut upaya melestariikan kebudayaan tari tradiisonal :

1. Mementaskan tari tradisional tersebut pada acara acara penting

2. Mensosialisasikan kepada masyarakat bahwa betapa pentingnya melestarikan kebudayaan

3. Mengajarkan tari tradisional kepada anak anak agar kebudayaan tersebut tidak hilang

4. Mengadakan lomba lomba tari tradisional antar kabupaten atau provinsi

5. Menanamkan rasa cinta masyarakat terhadap seni tari

6. Mengenalkan seni tari tradisional kepada masyarakat luas

7. Ikut serta dalam upaya pelestarian nilai nilai budaya

8. Mengadakan sekolah tari atau menyertakan dalam ekstrakulikuler

Indonesia merupakan negara yang kaya akan budaya tradisional, khususnya di bidang seni tari. Seni Tari merupakan warisan leluhur yang perlu dilestarikan jangan sampai seni tari yang beragam di negara Indonesia diakui oleh negara lain. Sehingga dengan adanya pelatihan atau kegiatan belajar menari dikalangan masyarakat atau siswa siswa dapat mengembangkan potensi karya seni tari. Sudah saatnya kita sebagai masyarakat Indonesia khususnya pelajar dan mahasiswa, harus bisa memilah apa yang masuk dari luar artinya kita harus bisa memilih dan menyaring mana yang lebih baik dan positif untuk kita ikuti. Bukan sekedar ingin mengikuti tren yang sudah ada tanpa memfilter terlebih dahulu. Sudah saatnya kita kembangkan dan lestarikan kembali tarian tradisional yang sudah mulai tertutupi oleh tarian modern, karena bagaimanapun itu adalah hasil cipta karya bangsa kita.

Maka marilah generasi muda, kita mulai tanamkan rasa cinta akan budaya kita sendiri! Jangan sampai tari tradisional kita diakui oleh negara lain untuk kesekian kalinya. Ayo, lestarikan tari tradisional indonesia sekarang juga!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Visit Us

https://senzeyizal.blogspot.com/